10 Wisata Kuliner Legendaris Di Kota Semarang

Kota Semarang adalah salah satu kota di Indonesia yang ditetapkan oleh Kementerian Pariwisata sebagai kota pusat kuliner. Hal tersebut tidaklah salah dalam penyematannya mengingat ada banyak jenis makanan khas yang dimiliki oleh kota Semarang. Salah satu jenis makanan yang paling diburu di kota Semarang adalah makanan legendaris. Maksud dari makanan legendaris adalah makanan tersebut telah turun-temurun disajikan dan memiliki ciri khas rasa yang sulit untuk ditiru oleh pihak lain. Jika Anda ingin mengetahui tentang keberadaan dari makanan legendaris di kota Semarang, maka cukuplah tepat dengan memilih ulasan artikel ini.

10 Masakan Legendaris Di Kota Semarang

Terdapat puluhan jenis makanan legendaris yang akan memanjakan lidah Anda saat berada di kota Semarang. Untuk kali ini, kami akan memberikan 10 contoh di antaranya seperti berikut:

  • Mie Siang Kie

Bagi para pecinta olahan mi tentu akan mengenal nama kedai Mie Siang Kie. Kedai ini memang sudah berdiri sejak zaman belanda sehingga untuk cita rasa yang ditawarkan sudahlah tidak perlu untuk diragukan. Jenis dari sajian mi yang paling terkenal adalah mi pangsit rebus. Satu porsi mi pangsit rebus akan berisi mi, potongan daging ayam, kekian, pangsit, dan satu mangkuk kaldu kuah.

  • Gulai kambing Bustaman Pak Sabar

Warung gulai kambing Bustaman Pak Sabar sudah berdiri sejak tahun 60-an. Keberadaannya masihlah awet berkat cita rasa yang disajikan. Potongan daging kambing yang super empuk ditambah jeroan serta kaldu yang gurih menjadikan gulai kambing Bustaman Pak Sabar banyak disukai oleh orang-orang.

  • Ayam Goreng Pakne Heksa

Ayam goreng yang menjadi makan yang hampir sama rasanya di semua tempat akan berbeda ketika masuk dan diolah pada kedai ayam goreng Pakne Heksa. Kelembutan daging ayam, dan meresapnya bumbu menjadikan ayam goreng yang tersaji memiliki ciri khas tersendiri.

  • Bakmi Jawa Pak Ateng

Jika Anda ingin mencoba kuliner legendaris ini, maka kesabaran memang sangat diperlukan. Antrean yang panjang merupakan pemandangan sehati-hari yang selalu Anda jumpai. Rasa bakmi yang sangat nikmat memang ditunjang dengan tradisionalnya cara pembakaran yang masih menggunakan tungku.

  • Leker Paimo

Jika Anda ingin mencoba jajanan ringan yang legendaris di Kota Semarang, maka pilihan akan jatuh pada Leker Paimo. Berbagai jenis topping bisa Anda pilih dalam kue leker Paimo ini antara lain seperti kejuĀ  coklat, pisang, telur, susu, ataupun kombinasi dari kesemuanya.

  • Es Puter Cong Lik

Setelah sebelumnya selalu makanan, maka kali ini sajian legendaris akan berupa minuman. Semarang memang terkenal sebagai kota dengan suhu yang cukup panas. Tentu dengan suhu panas ini menikmati es puter Cong Lik menjadi pilihan yang tepat. Ada beragam jenis rasa seperti kelapa kopyor, kacang hijau, leci, lengkeng, hingga durian bisa untuk Anda pilih dan nikmati.

  • Babat gongso Pak Kamin Mberok

Babat tumis menggunakan bumbu kecap yang khas menjadi menu Andalan dari warung yang telah berdiri dari tahun 1971 ini.

  • Nasi Gandul Pak Memed

Kuliner tradisional ini merupakan nasi dengan campuran daging sapi, jeroan, dan telur ayam yang disiram bumbu khusus berwarna coklat. Yang menjadi khas dari makanan ini adalah penyajian yang kesemuanya menggunakan daun pisang.

  • Wedang Tahu Pal Ahmad

Kuliner ini hadir pada malam hari. Kembang tahu dengan siraman kuah hangat akan sangat cocok untuk menghangatkan badan Anda terlebih jika sedang flu.

  • Tahu Gimbal Pal Edi

Satu porsi dari Tahu gimbal berisi potongan tahu, bakwan udang atau gimbal, irisan kol, dan toge. Semua bahan akan disiram bumbu kacang yang memiliki cita rasa manis dan gurih. Hal yang membuat Tahu Gimbal Pak Edi lebih menarik adalah hadirnya sambal petis yang tersedia untuk dinikmati.

Manfaat MENGETAHUI Informasi Kuliner

Pengenalan tentang informasi makan legendaris di kota Semarang tentu cukup penting. Dengan mengenal informasinya, maka Anda bisa dengan mudah membuat daftar tempat kuliner yang bisa dikunjungi dan sesuai dengan selera. Hematnya waktu dan biaya jelas akan terasa dengan tujuan tempat yang sudah pasti untuk dimiliki. Ini penting ketimbang Anda sama sekali buta dengan informasi kuliner ini sehingga akan menghabiskan banyak waktu untuk mencari-cari kuliner yang menjadi ikon dari kota Semarang ini.

Tentu saja ini sangat tidak efektif dan juga lumayan menghabiskan biaya jika Anda kebetulan tidak menggunakan kendaraan pribadi. Apalagi jika memakai mobil rentalan yang mana ada batas waktu penyewaannya. Tentu Anda tidak mau bukan mesti membayar denda karena terlalu lama berputar-putar mencari tempat wisata kuliner yang enak di Semarang ini. Jadi sekali lagi mencari daftar informasi kuliner serta membuat listnya sebelum pergi berwisata itu sangat penting dan jangan sampai melewatannya.